Selamat datang di blog saya

SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA............

HORAS !!!

Jumat, 10 Desember 2010

UNGGULKAN HORTIKULTURA

UNGGULKAN HORTIKULTURA

MEDAN, Menteri Pertanian, Suswono mengatakan produk hortukultura Sumatera Utara merupakan produk yang digemari negara-negara beriklim sub tropis. Maka untuk itu, ia menyampaikan bahwa target ke depan adalah bagaimana peningkatan nilai daya saing produk hrtikultura Indonesia khususnya Sumatera Utara. Hal ini disampaikannya usai pelaksanaan peringatan hari perkebunan nasional di Lembaga Pendidikan Perkebunan Medan, Jumat (10/12).
Disamping produk hortikultura, bunga-bungaan dari Indonesia juga banyak diminati negara bagian Eropa. Ia berharap Indonesia bisa memenuhi dan meningkatkan pasar ekspor produk hortikultura.
"Kita akan fokuskan untuk produksi hortikultura ekspor," katanya.
Sumatera Utara memiliki postensi untuk menyuplay kebutuhan sayur-sayuran Singapura. Suswono menyampaikan kalau saat ini Singapura masih sangat rendah dalam produksi produk hortikultura. Ia juga menargetkan kenaikan jumlah eksport setidaknya sepuluh persen. Karena Singapura masih rendah produksi hortikultura, merupakan peluang bagi Indonesia untuk masuk dalam pasar tersebut. "Jadi peluang ekspor sangat terbuka, tinggal kita bersiap diri saja," katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar