Selamat datang di blog saya

SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA............

HORAS !!!

Minggu, 30 Januari 2011

Hari Senin Menjenguk Panda

Hari Senin Menjenguk Panda

MEDAN, Pengurus dewan pimpinan daerah (DPD) PDI Perjuangan Sumut bertolak ke Jakarta karena ditahannya Panda Nababan oleh komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kemarin lusa Jumat (29/1). Sekitar pukul 10.00 hari Sabtu (29/1) pengurus  DPD berangkat dari Medan. Namun Eddi Rangkuti berangkat dari Medan sekitar pukul 13.00, hal ini disampaikan oleh seorang satpam , Yudi, yang berjaga di kantor DPD PDI Perjuangan yang beralamat di jl Hayamwuruk Medan.
“Pak Eddi berangkat pukul 13.00. sesuai dengan tiket beliau,” katanya saat ditemuai di kantor DPD  PDI Perjuangan sekitar pukul 12.30. Kantor tertutup dan tidak ada sekretariat yang berada dikantor karena berhubung hari Sabtu atau akhir pekan. Tidak ada terlihat aktivitas berarti.
Yudi yang bertugas sejak pagi, tidak mengetahui berapa pengurus yang berangkat untuk menjenguk Ketua DPD PDI Perjuangan Sumut, Panda Nababan.
Disisi lain, Wakil Ketua Bidang Pembangunan Daerah dan Pemerintah, Taufan Agung Ginting tidak ikut menjenguk bosnya itu karena dalam kondisi sakit. “saya tidak ikut , karena saya sedang kurang sehat,” katanya kepada Tribun Medan melalui telepon. Pada kesempatan itu juga, Politisi PDI Perjuangan yang juga anggota Komisi A DPRD Sumut, Syamsul Hilal belum bisa menjenguk Panda Nababan karena sedang menjalankan tugas kunjugan kerja.
“Mungkin hari Selasa saya akan sempatkan untuk menjenguk beliau,” katanya melalui telepon. Ia mengatakan bahwa proses yang sedang dijalani Panda adalah hal yang harus dijalani sebagai warga negara yang taat hukum.
Menurut  Wakil Ketua Bidang  Pemuda dan olahraga, Brilian Mokhtar seluruh pengurus akan menjenguk ketuanya itu pada hari Senin (31/1) pukul 10.00 wib. “Mungkin sudah berangkat sebahagian, namun jadwalnya seluruh pengurus akan menjenguk beliau hari Senin,” katanya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar