MEDAN, Sesuai jadwal yang telah ditetapkan, Gubernur Sumatera Utara H Syamsul Arifin SE atas nama Kemendagri akan melantik Bupati Tanah Karo terpilih Kena Ukur Surbakti, Jumat ini (25/3).
Demikian dikatakan Kabag Penyelenggara Otonomi Daerah Setdaprov Sumut Drs Basarin Yunus Tanjung menjawab wartawan, Rabu (23/3) ketika dikonfirmasi lewat Ponselnya saat berada di Jakarta soal rencana pelantikan Bupati Tanah Karo.
Ditegaskan Basarin Tanjung, pelaksanaan pelantikan Bupati Tanah Karo kini tinggal menunggu hari H-nya. Artinya, masalah persiapan semuanya sudah dirampungkan. Demikian juga menyangkut SK pelantikannya kini sudah diterima dari Kemendagri.
"Acara pelantikan tersebut tidak ada kemungkinan tertunda lagi. Karena hari dan tanggal pelantikannya sudah terjadwal. Semua perangkat yang berhubungan dengan acara pelantikan tersebut sudah disiapkan," ujar Tanjung.
Saat dikonfirmasi ke Wakil Gubernur Sumatera Utara, Gatot Pudjo Nugroho ST, pelantikan akan dipimpinnya. "Saya sudah skedulkan untuk pelantikan Bupati Karo per Jumat 25 Maret 2011," katanya di kantor Gubernur Sumatera Utara.
Di lain kesempatan, Bupati terpilih Kena Ukur Surbakti ketika dihubungi juga mengakui bahwa pihaknya telah diberitahu soal jadwal pelantikan tersebut. "Saya baru tahu informasinya tentang acara pelantikan yang akan digelar pada 25 Maret mendatang," ujar Kena Ukur Surbakti yang akrab dipanggil Karo Jambi itu di Kantor Gubernur Sumatera Utara.
Ketika ditanya tentang kesiapannya menghadapi pelantikan tersebut, Kena Ukut Surbakti menyebutkan, pihaknya menyambut baik atas turunnya SK pelantikan tersebut sebagai Bupati Tanah Karo periode 2011-2016. "Kita siap menerima amanah rakyat atau dilantik menjadi Bupati Tanah Karo sebagaimana mekanismae yang berlaku. Lebih cepat lebih bagus, sehingga Pemkab Tanah Karo itu tidak sempat mengalami kevakuman. Dengan demikian pelayanan terhadap masyarakat berjalan lancar," katanya.
Merangkul Semua SKPD Menjawab pertanyaan, Kena Ukur Surbakti menegaskan, program utama ke depan dalam meningkatkan pembangunan di wilayah Pemkab Karo, meningkatkan disiplin dan etos kerja seluruh aparatur Pemkab Karo sesuai bidangnya masing-masing. Bila kinerja aparatur sudah terbenahi dengan baik, maka pelayanan terhadap publik otomatis meningkat.
Kena Ukur menegaskan, pihaknya akan merangkul semua Satuan Kerja perangkat Daerah (SKPD) baik kepala dinas, Kepala Badan, pimpinan Perusahaan Daerah bahkan camat, kepala Desa hingga selutuh Kepala Dusun atau sederajatnya.
Untuk menerapkan stabilitas keamanan, dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), kita juga akan merangkul seluruh elemen yang ada baik Polri, TNI, tokoh masyarakat, budaya, alim ulama, tokoh pemuda dan lainnya.Menyangkut prioritas utama pembangunan ke depan, Kena ukur menyebutkan, akan memprioritaskan pembangunan pertanian dan pariwisata. Karena Tanah Karo merupakan daerah agraris dan pariwisata, tentu kita akan perioritaskan ke dua sektor tersebut.
Tentu untuk membangun ke dua sektor vital tersebut, membutuhkan tenaga ahli di bidang tersebut."Untuk memenuhi kebutuhan ke dua sektor tersebut nantinya, kita akan membuka kerjasama dengan berbagai pihak yang benar-benar paham dan mahir tentang dunia pariwisata maupun pertanian,"kata Surbakti seraya mengatakan dia belum berpikir untuk membangun suatu lapangan udara di Tanah Karo.
Kena Ukur Surbakti juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada seluruh elemen masyarakat Tanah Karo, khususnya anggota DPRD Tanah Karo yang telah turut menyukseskan tahapan-tahapan Pilkada di Tanah Karo.
"Saya akan fokus mengemban amanah jadi seorang bupati di Tanah Karo untuk meningkatkan kesejahteraan rakyat di Tanah Karo. Semua bisnis yang saya geluti selama ini sudah saya serahkan kepada anak saya. Jadi saya berharap kiranya seluruh elemen masyarakat yang ada dapat membantu dan mendukung kami agar apa yang telah diprogramkan dalam peningkatan pelayanan dan kesejahteraan rakyat bisa terlaksana dengan baik," ujarnya.
Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT
Tidak ada komentar:
Posting Komentar